Jual Bibit Anggur Import Romeo

Jenis Anggur:  Romeo

Pesan bibit online:

Hubungi Kami

Jual Bibit Anggur Import Romeo – Anggur Romeo adalah salah satu varietas anggur meja (table grape) yang berasal dari Rusia. Warna buah ini adalah ungu kehitaman dengan rasa manis dan tekstur renyah yang begitu khas. Dikenal dengan kualitas yang jempolan tak heran bila anggur ini cukup menarik untuk dibudidayakan di rumah. Namun sebelum itu, penting sekali menyimak informasi mengenai anggur import romeo.

Pada umumnya, buah anggur yang sering kita jumpai punya dua warna yang khas, yakni ungu dan hijau. Selain itu, sebagai pemula atau orang yang awam kita mungkin hanya tahu jenis anggur dari kelompok warna tersebut. Padahal bila ditelaah lebih dalam anggur punya variasi warna dan jenis yang sangat beragam.

Jadi tak hanya anggur ungu dan hijau saja yang ada di dunia ini. Bahkan ada anggur berwarna biru, merah mudah, sampai dengan kehitaman. Tentunya, warna tersebut akan berbeda berdasarkan dari jenisnya. Selain itu, perlu diketahui bahwa di pasar anggur tanah air ini anggur terbagi ke dalam dua kelompok jenis. Yakni anggur import dan anggur lokal. Baca juga: Jual Bibit Anggur Import Red Globe

Jual Bibit Anggur Import Romeo

Jual Bibit Anggur Import Romeo

Anggur import memang dikenal punya kualitas yang baik dengan rasa manis yang khas. Hal inilah yang kemudian membuat popularitas anggur jenis ini cukup diminati baik untuk dikonsumsi sendiri atau untuk dibudidayakan bibitnya secara mandiri. Budidaya tanaman anggur sebenarnya tidak sulit, apalagi perawatan terhadap tanaman anggur jenis Romeo pun sebenarnya tidaklah terlalu rumit.

Sehingga anda para pemula yang ingin menanam sendiri tanaman ini untuk dikembangkan di rumah maka anda bisa melakukannya. Hal penting yang perlu diperhatikan untuk mendukung agar tanaman anggur bisa tumbuh dengan baik hingga datangnya masa panen adalah dengan senantiasa menggali informasi penanganan buah anggur yang anda kembangkan.

Seperti salah satunya dalam bahasan jual bibit anggur import Romeo kali ini. Kita akan bahas informasi penting seputar buah anggur yang satu ini. Hal ini penting sekali apalagi pada dasarnya jenis anggur import meski banyak diminati namun belum terlalu banyak orang yang paham mengenai karakteristik buah dan spesifikasinya. Anda mungkin mencari: Jual Bibit Anggur Import Amos

Deskripsi Anggur Import Romeo

Jual Bibit Anggur Import Romeo

Mengenali buah anggur dalam bahasan jual bibit anggur import Romeo kali ini menjadi informasi penting bagi anda yang ingin membeli buah anggur atau bibit anggur untuk dikembangkan di rumah. Mulai dari asal-usul anggur sampai dengan tingkat kemanisan dan juga karakteristik dari buah akan kita bahas lebih dalam. Di bawah ini adalah deskripsi anggur import Romeo yang penting diketahui.

  • Nama Varietas : Anggur romeo
  • Negara asal : Rusia
  • Nama Ilmiah : –
  • Asal Bibit : Hasil grafting / okulasi
  • Ukuran butiran buah : berat 9-10 gram per butir
  • Masa Pematangan Buah : 120-130 hari.
  • Ukuran Tandan : Tandan besar 500 – 800 gram
  • Warna buah: Merah
  • Bentuk buah: Oval
  • Berat tandan: 500-800gram
  • Tingkat kemanisan: 19-22%
  • Ketahanan Penyakit : Tahan terhadap infeksi mildew dan botrytis 2.5 points
  • Citarasa : Rasa manis harmonis dengan daging buah padat sedang
  • Tingkat adaptasi: sangat baik & vigor (rekomended)

Ukuran per tandan dari buah anggur jenis Romeo terbilang punya kualitas yang baik hingga mencapai 500 sampai dengan 800 gram. Tentunya, ukuran ini memungkinkan anda untuk bisa mendapatkan hasil panen yang melimpah. Sebab bisa dibayangkan untuk satu tandan saja perkiraannya bisa mencapai hampir 1 kg, bagaimana bila panen anda menghasilkan puluhan bahkan ratusan tandan tergantung dari ukuran luas dan keberhasilan panen.

Nah, ukuran ini tentu sangat menggiurkan bukan? Anda yang ingin menanamnya sebelum terburu mari kita kenali lebih dahulu ciri-ciri dari tanaman buah anggur dalam bahasan Jual Bibit Anggur Import  Romeo di bawah ini.

Ciri-Ciri Anggur Romeo

Jual Bibit Anggur Import Romeo

Dari sekian banyak buah anggur yang kita kenali selama ini kita mungkin sudah tahu betul bahwa salah satu ciri buah anggur adalah daging buah yang transparan dilapisi dengan kulit dengan beragam warna khas buah anggur.

Selain itu, rasa manis yang bercampur dengan asam menjadikan buah ini punya sensasi segar yang menggoda. Namun tahukah anda? Bahwa tiap varietas buah anggur dapat dibedakan berdasarkan cirinya? Tak hanya tampilan fisik dari buahnya saja. Akan tetapi, proses pematangan dan faktor lainnya pun akan dapat membedakan hal ini. Mari simak ciri-ciri buah anggur import Romeo di bawah ini. Bahasan menarik: Jual Bibit Anggur Import Galahad

  • Buah anggur Romeo punya warna yang khas yakni merah yang menggoda dengan tekstur buah yang renyah dan lapisan kulit yang tipis menjadikan buah ini terasa sangat nikmat ketika dikunyah. Kulitnya yang tidak terlalu tebal pun memungkinkan anda tetap merasa puas menikmati buah anggur dengan kulitnya.
  • Tak hanya itu, bila dilihat dari bentuknya anggur Romeo punya bentuk oval. Ukuran tiap butir buah bisa mencapai 9 sampai dengan 10 gram. Untuk ukuran ini, buah anggur cukup berkualitas sehingga pada saat anda menikmatinya anda akan semakin puas.
  • Selain itu, masa pematangan buah anggur Romeo bisa mencapai 120 sampai dengan 130 hari. Ukuran waktu ini biasanya berbeda tergantung dari iklim dan cuaca. Di negara asalnya, perkiraan waktu matang tentu berbeda sebab dilihat dari kondisi cuacanya pun berbeda dengan Indonesia.
  • Tak hanya itu, untuk ukuran per tandan dari anggur Romeo bisa mencapai 500 sampai dengan 800 gram. Takaran ini sangatlah berkualitas untuk bisa menghasilkan panen yang melimpah dari buah anggur. Maka dari itu, untuk anda yang sedang mencari peluang bisnis, budidaya tanaman anggur Romeo bisa menjadi kesempatan baik untuk anda berinvestasi.

Keunggulan Anggur Romeo

Jual Bibit Anggur Import Romeo

Anggur Romeo bisa menjadi salah satu pilihan alternatif untuk menghijaukan pekarangan di rumah. Selain itu, bila anda sukses mengembangkan tanaman ini maka anda akan bisa menikmatinya untuk dijadikan konsumsi buah hasil panen sendiri atau mungkin bisa anda manfaatkan untuk dijual kembali. Selain itu, di bawah ini adalah beberapa kelebihan atau keunggulan dari tanaman buah anggur Romeo.

  • Tanaman anggur Romeo termasuk ke dalam jenis tanaman anggur yang punya daya tahan tinggi terhadap penyakit. Sehingga anda bisa lebih mudah dan tenang dalam perawatannya.
  • Selain tahan terhadap air, tanaman anggur jenis ini pun resisten terhadap infeksi mildew dan hama lainnya.
  • Tak hanya itu, tanamannya pun punya tingkat adaptasi yang baik. Mulai dari dataran rendah sampai dengan dataran tinggi bisa anda manfaatkan untuk menanam tanaman anggur jenis ini.

Nah, itulah dia beberapa informasi mengenai Jual bibit anggur import Romeo yang penting diketahui. Anda yang sedang mencari bibit anggur jenis ini, kami Jual Bibit Anggur Import Romeo sediakan bibit dengan kualitas terbaik.

Tinggalkan komentar